
Home | » | Nasional |

- Update Covid-19 NTT : Gawat, Pasien di Kota Kupang Saat Ini Mendekati Seribu
- Usai Terima Vaksin, Tokoh Agama di Kupang Imbau Jemaat Siapkan Diri
- Update Covid-19 NTT : Jumlah Kasus Sudah 3.009, Ende Kembali ke Zona Merah
- Update Covid-19 NTT : Tambah 88 Kasus baru dan Enam Pasien Meninggal
- Update Covid-19 NTT : Tambah 181 Kasus baru, 33 Sembuh dan Empat Meninggal
Update Covid-19 : Hari Ini Tambah 18 Kasus Baru
Kota Kupang 271 Kasus
KUPANG,FLOBAMORA.NET– Jumlah kasus Covid-19 positif di Nusa Tenggara Timur (NTT) bbertambah. Hari ini berdasarkan pemeriksaan sampel swab di Laboratorium Biologi Molekuler RSUD W.Z Johannes Kupang terkonfirmasi 18 kasus baru.
Rilis yang dikeluarkan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi NTT, Jumat (27/11/2020) menyebutkan, ke- 18 kasus baru itu masing-masing 11 di Kota Kupang (transmisi lokal),dua di Manggarai (pelaku perjalanan dari Denpasar), dua Sikka (transmisi lokal) dua di Manggarai Barat (transmisi lokal dan satu di Kabupaten Kupang (transmisi lokal).Dengan demikian jumlah kasus Covid-19 positif di NTT hingga hari ini sebanyak 1.137 orang.
“Hari ini juga ada 12 pasien sembuh, enam di Kota Kupang, empat di Manggarai dan dua di Timor Tengah Selatan.Jumlah pasien sembuh hingga hari ini sebanyak 693 orang,” tulis rilis tersebut.
Menurut rilis, hari ini Laboratorium Biologi Molekuler RSUD W.Z Johannes Kupang memeriksa 188 sampel swab dengan metode PCR dan TCM, kiriman dari beberapa daerah antara lain Sumba Barat,Manggarai, Kupang, Sikka dan Rote Ndao.
Dengan tambahan 18 kasus baru,tidak ada 12 pasien sembuh, secara komulatif jumlah kasus Covid di NTT, positif 1.137, sembuh 693, masih dirawat 422 dan meninggal dunia 22 orang.
Jumlah pasien Covid-19 positif di NTT yang masih dirawat hingga Jumat (27/11/2020) sebanyak 422 orang. Rinciannya: Kota Kupang 271, Lembata 26, Ngada 37, Belu 24, Sumba Barat Daya 18, Sumba Barat 11, Rote Ndao satu , Flores Timur tiga, Manggarai tiga, Manggarai Barat tujuh, Sikka empat, Nagekeo dua, Sumba Timur satu , Sumba Tengah tiga, Timor Tengah Utara satu, Kabupaten Kupang tujuh, Malaka dua dan Ende satu .***


- Update Covid-19 NTT : Gawat, Pasien di Kota Kupang Saat Ini Mendekati Seribu
- Usai Terima Vaksin, Tokoh Agama di Kupang Imbau Jemaat Siapkan Diri
- Update Covid-19 NTT : Jumlah Kasus Sudah 3.009, Ende Kembali ke Zona Merah
- Update Covid-19 NTT : Tambah 88 Kasus baru dan Enam Pasien Meninggal
- Update Covid-19 NTT : Tambah 181 Kasus baru, 33 Sembuh dan Empat Meninggal
KOMENTAR ANDA Pedoman Mengirim Komentar
0 komentar